Biodata Anji Manji Eks DRIVE, Biografi, Profil Lengkap, Agama dan Umur

Biodata Anji Manji Eks DRIVE, Biografi, Profil Lengkap, Agama dan Umur


Berikut adalah biodata lengkap Anji Manji mantan vokalis band DRIVE yang diduga terseret kasus narkoba.


Erdian Aji Prihartanto adalah nama lengkapnya, dan dia merupakan penyanyi dan konten kreator asal Jakarta yang kini berusia 42 tahun.


Pria yang dikenal dengan nama Anji ini memeluk agama silam dan merupakan anak dari pasangan Haribyo dan Siti Sundari. Setelah banyaknya dugaan dan asumsi dari netizen, terkuak bahwa musisi berinisial AN yang tertangkap narkoba adalah Anji.


Penasaran dengan sosok dari Anji Manji? Yuk simak biodata Anji Manji Eks Drive, biografi, profil lengkap umur dan agama Anji Manji berdasarkan data yang dihimpun dari berbagai sumber berikut ini!


Biodata Anji Manji

Nama Lengkap : Erdian Aji Prihartanto
Nama Panggung : Anji
Nama Panggilan : Anji Manji
Tempat Lahir : Jakarta, Indonesia
Tanggal Lahir : Kamis, 5 Oktober 1978
Agama : Islam
Kewarganegaraan : Indonesia
Profesi : Musisi, Penyanyi, Komposer, Kontent Kreator
Tahun Aktif : 2005 - Sekarang
Pasangan : Wina Natalia
Anak : Pernikahan siri dari Sheila Marcia:
- Leticia Charlotte

Pernikahan dari Wina Natalia:
- Saga Omar Nagata
- Sigra Umar Narada
Ayah : Haribyo
Ibu : Siti Sundari
Sosial Media : - Instagram : @duniamanji
- Twitter : @duniamanji
Channel YouTube : Dunia Manji


Keluarga dan Kehidupan Pribadi Anji Manji

Anji Manji diketahui pernah menikah siri dengan aktris cantik Sheila Marcia. Kabar ini sempat menghebohkan publik kala itu. Dari pernikahannya tersebut, keduanya dikaruniai oleh seorang anak perempuan bernama Leticia Charlotte.


Sementara itu, dia juga memiliki dua orang anak dari penikahannya dengan Wina Natalia, yakni bernama Saga Omar Nagata dan Sigra Umar Narada.


Biografi dan Profil Lengkap Anji Manji

Erdian Aji Prihartanto atau yang lebih populer dengan nama Anji atau Manji ini lahir di Jakarta pada tanggal 5 Oktober 1978. Pria yang saat ini berumur 42 tahun merupakan seorang penyanyi dan penggiat media sosial asal Indonesia.


Sebelum memulai debutnya bersama Drive, pada tahun 2004 silam Anji sempat mengikuti ajang pencarian bakat Indonesian Idol musim kedua, tetapi Anji tidak lolos mengikuti audisi. Pada Mei 2011, Anji resmi mengundurkan diri dari Drive. Hal ini disebabkan karena kejadian konflik antara Anji dengan manajemen bandnya.


Bahkan saat ia masih bestatus sebagai vokalis Drive, Anji memulai solonya dengan berduet bersama Titi Kamal dalam singel berjudul "Resah Tanpamu". Lagu itu kemudian dimasukkan ke dalam album Titi Kamal yang berjudul Lebih Baik Sendiri.


Aktif Menjadi Konten Kreator YouTube

Meski tak lagi menjadi anak band, Anji tetap berkarya. Dia kerap menampilkan beberapa lagu melalui kanal Youtube. Pria 42 tahun ini sekarang lebih aktif dan dikenal menjadi konten kreator. Hadirkan berbagai macam konten mulai dari petualangan, podcast dan juga vlog, sosoknya gak kalah menjadi sorotan ketika masih menjadi anak band.


Kontroversi

Pada Februari 2019 Anji terlibat keributan dengan sesama musisi yaitu Jerinx SID terkait dengan masalah RUU permusikan. Setelah video vlog milik Anji di Youtube yang sedang mewawancarai Anang Hermansyah terkait RUU permusikan, Jerinx pun melayangkan ancaman jika perseteruannya dengan Anji dijadikan konten untuk videonya.


Anji Manji Diduga Sebagai Musisi Berinisial AN yang Tersandung kasus Narkoba

Tim Polres Jakarta Barat mengkonfirmasi bahwa musisi berinisial AN yang tertakap kasus narkoba adalah Anji. Mantan voklis Drive ini ditangkap di Cibubur, Jakarta Timur saat tengah seorang diri. Polisi menyita beberapa barang bukti berupa ganja.


Lagu Anji Bersama Drive

  • Esok Lebih Baik (2007)
  • Kita untuk Selamanya (2008)
  • Ode (album kompilasi 2008)
  • Bintang yang Bersinar (2010)
  • Seakan di Surga (singel 2011)


Karier solo

  • Luar Biasa (album 2011)
  • Anji (album 2014)
  • Dia (singel 2016)


Kolaborasi

  • Resah Tanpamu (singel 2011) dengan Titi Kamal
  • Indonesia Tanpa Diskriminasi (singel 2013) dengan Andre Hehanussa dan Alena
  • Bunga Terakhir (singel 2013) dengan Bebi Romeo dan Mike Mohede
  • Maha Cinta Rahwana (album 2014) dengan Sujiwo Tejo
  • Ku Tak Salah Melepasmu (singel 2014) dengan Piyu
  • Flashback (singel 2018) dengan Young Lex


Penghargaan Anji

  • Anugerah Planet Musik Singapura kategori Artis Pendatang Baru Terbaik pada tahun 2012
  • Selebrita Awards Indonesia kategori Lagu Terseleb tahun 2016


Nah, itulah biodata dan profil lengkap Anji Manji mantan vokalis band DRIVE berusia 42 tahun yang diduga terseret kasus nerkoba.

Load comments