Biodata dan Profil Umi Pipik

Biodata dan Profil Umi Pipik


Pipik Dian Irawati Popon atau yang lebih akrab disapa Umi Pipik ini merupakan seorang dai perempuan atau penceramah agama.


Umi Pipik adalah istri dari almarhum ustaz Jefri Al Buchori. Perempuan berhijab kelahiran semarang, 26 November 1977 ini telah mempunyai empat orang anak dari pernikahannya dengan almarhum ustaz Jefri Al Buchori, yaitu Adiba Khanza, Abidzar Al Ghifari, Ayla Azuhro, dan Attaya Bilal Rizkillah.


Biodata dan Profil Umi Pipik

Nama Lengkap : Pipik Dian Irawati Popon
Nama Panggilan : Pipik, Umi Pipik
Tempat Lahir : Semarang, Jawa Tengah
Tanggal Lahir : Sabtu, 26 November 1977
Agama : Islam
Profesi : Pendakwah, Penyanyi, Aktris
Tahun Aktif : 2014 - Sekarang
Pasangan : Jefri Al Buchori (1999-2013)
Anak : - Adiba Khanza Az-Zahra
- Abidzar Al Ghifari
- Ayla Azuhro
- Attaya Bilal Rizkillah
Ayah : Imam Martono
Ibu : Riyanti
Sosial Media : - Instagram : @_ummipipik_
- Twitter : @_ummipipik_


Karir Umi Pipik

Umi Pipik mengawali kariernya di dunia hiburan sebagai cover girl majalah Aneka sejak tahun 1995 selama dua tahun saat usianya menginjak 18 tahun. Namun, dunianya berubah saat membina rumah tangga.


Kehidupan Pribadi Umi Pipik

Pada tahun 1999, dirinya dipersunting oleh ustaz muda Jefri Al Buchori atau lebih sering dipanggil Uje. Mereka dikaruniai 4 orang anak bernama Adiba Khanza Az-Zahra, Abidzar Al Ghifari, Ayla Azuhro, dan Attaya Bilal Rizkillah.


Setelah menikah dengan Uje, Umi Pipit beberapa kali berduet menyanyikan lagu rohani bersama suaminya. Beberapa lagu di antaranya yaitu Sholawat Badar dan Thola'al Badru.  Selain itu, wanita kelahiran Semarang pada 26 November 1977 ini juga membentuk grup vokal rohani Fatimah Voice bersama Puput Melati, dan Nia Paramitha.


Ustaz Jefri Al Buchori Meninggal

Pada tanggal 26 April 2013, Umi Pipik dan keluarga menghadapi musibah yang berat. Sang suami wafat dalam kecelakaan tunggal yang terjadi dini hari di Pondok Indah, Jakarta Selatan. Umi Pipik menjanda pada usia 35 tahun.


Musibah Kebakaran rumah

Setelah Ustad Jefri Al Buchori wafat, rupanya Allah masih memberikan ujian kepada istri dan anak-anaknya yang ditinggalkan. Pada hari Jum'at, 20 Juni 2014, rumah yang ditinggali keluarga Ustad Jefri Al Buchori kebakaran.


Hal itu bermula ketika jam 03.00, terdengar sebuah letupan dari ruang tamu namun tercium bau asap datang dari ruang itu. Api pun cepat menjalar karena banyaknya sofa serta wallpaper yang mengiasi kediaman Ustad Jefri Al Buchori. Pukul 03.30, Umi Pipik terbangun karena alarmnya menyala. Pada saat itu, Umi Pipik sudah merasakan hawa yang benar-benar panas. Setelah keluar kamar, teryata ruang tamunya sudah terbakar. Ia segera membangunkan anak-anaknya.


Karena sudah tidak ada jalan lagi, akhirnya Umi Pipik beserta ketiga anaknya meloncat dari lantai dua rumahnya. Untungnya, semua selamat. Termasuk Taufik, sopir keluarga Uje yang kebetulan berada di sana lalu membopong Umi Pipik. Tidak ada korban jiwa, hanya Abidzar yang kakinya terkilir dan membiru. Sedangkan Umi Pipik mengalami sesak nafas dan kakinya retak sehingga harus dilarikan ke rumah sakit.


Menjadi juri di Akademi Sahur Indonesia Junior 2014

Sepeninggal Ustaz Jefri, Umi Pipik pun meneruskan dakwah suaminya. Ia juga mendapatkan kepercayaan sebagai juri Akademi Sahur Indonesia Junior 2014 di Indosiar. Acara tersebut merupakan ajang bagi anak-anak menunjukan bakatnya berdakwah.


Memulai dalam Dunia Akting

Dalam karier selain berdakwah, Umi Pipik juga mulai menjajaki kakinya ke dunia akting. Ia mengawali debutnya dalam film Haji Backpacker. Dalam film ini, beberapa lagu soundtrack dinyanyikan langsung oleh Umi Pipik dan juga almarhum suaminya.


Pada tahun 2016, Umi Pipik kembali bermain untuk film drama islami Surga Menanti bersama aktor Agus Kuncoro, dan Syakir Daulay. Dalam film itu, Umi berperan sebagai ibu dari Dafa (Syakir Daulay) yang menderita penyakit Leukemia.


Dafa sendiri memiliki mimpi ingin menjadi hafizh (penghapal) Al-Qur’an. Namun setelah mendengar kabar dari ayahnya (Agus Kuncoro) bahwa sang ibu tengah kritis, Dafa harus pulang ke kampung dan sekolah di kampungnya.


Selain membintangi film, Umi Pipik juga menjadi model iklan Mastin Herbal Ekstrak Kulit Manggis. Ia masih tetap aktif berdakwah baik di event off air maupun on air. Umi Pipik pernah membawakan tausiah di acara Indonesia Hijab Fest (IHF) 2017 di Hotel Aryaduta, Palembang.

Load comments