Biografi dan Profil Lengkap Jungkook BTS

Biografi dan Profil Lengkap Jungkook BTS


Jeon Jeong-guk (Hangeul: 전정국) atau dikenal dengan nama Jungkook selalu menjadi fokus para pecinta music Korea atau K-popers, terutama untuk para Army sebutan untuk penggemar BTS (fans BTS).


Anda akan menemukan bahwa anggota BTS termuda yang dijuluki "Golden Maknae" itu dikenal sangat multitalenta. Selain memiliki suara emas yang mampu menyentuh hati pendengarnya, Jungkook juga pandai menari.


Baru-baru ini, Jungkook menjadi OST film Jepang dengan menjadi produser lagu "Film Out" yang menjadi topik trend dunia di Twitter. Tak hanya itu, Jungkook juga memiliki bakat lain yang tidak terhitung jumlahnya. Sebagai contoh yaitu melukis.


Nah, bagi para Army baru tentu harus mengetahui profil lengkap dan fakta menarik dari seorang pria asal Busan ini. Dikutip dari berbagai sumber, berikut Profil dan fakta menarik seputar Jungkook.


Profil dan Biodata Jungkook BTS

Nama Lengkap : Jeon Jeong-Guk
Nama Panggung : Jungkook
Tempat Lahir : Busan, Korea Selatan
Tanggal Lahir : Senin, 1 September 1997
Zodiak : Virgo
Agama : Non-agama
Berat : 66 kg
Tinggi : 178 cm
Pekerjaan : - Penyanyi
- Penari
- Produser Rekaman
Tahun Aktif : 2013 - sekarang
Posisi : - Vokalis Utama
- Rapper Utama
- Sub Rapper
- Center
- Magnae
Golongan Darah : A
Hobi : Menggambar
Sosial Media : Instagram : @bts.jungkook


Biografi Jungkook



Lahir di Busan, Korea Selatan pada tanggal 1 September 1997, nama lengkapnya adalah Jeon Jeong-guk dan ia menggunakan Jungkook sebagai nama panggungnya. Lelaki berzodiak virgo ini memiliki tinggi 178 cm dan berat 66 kg.


Jungkook yang kini berusia 23 tahun dan terkenal suka makan semua jenis makanan ini mempunyai golongan darah A. Posisinya di BTS adalah penyanyi utama, penari utama, sub-rapper, dan juga center.


Awal Debut


Jungkook memulai debutnya bersama BTS pada 13 Juni 2013 dengan lagu No More Dream dari album perdana 2 Cool 4 Skool. Sebelum bergabung dengan Big Hit Entertainment, Jungkook dilirik banyak sekali agensi.


Namun, ia memilih masuk Big Hit Entertainment karena melihat Rap Monster dan menganggapnya begitu keren. Sebelumnya, Jungkook juga pernah mengikuti audisi Superstar K namun gagal.


Keluarga Jungkook


Sebelum pergi ke Seoul untuk meniti kariernya di dunia entertainment Korea, Jungkook menetap bersama keluarganya di Busan. Keluarganya terdiri dari ayah, ibu, dan seorang kakak laki-laki bernama Jung Hyun.


Jungkook merupakan anak bungsu. Ia sempat mengungkap mengenai paras sang ayah yang menurutnya sangat tampan sehingga membuat sang ibu jatuh hati. Diketahui, Jungkook bersama ayah dan kakaknya piawai dalam hal menggambar.


Pendidikan


Saat SMP, pelantun tembang 'Still With You' itu bersekolah di SMP Baek Yang. Ia kemudian melanjutkan pendidikan di Sekolah Seni Pertunjukan Seoul, Global Cyber University dan lulus pada Februari 2017 lalu.


Kesukaan


Jungkook yang dikenal hobi makan itu dikabarkan menyukai segala sesuatu yang dibuat dari olahan tepung seperti pizza, dan roti. Jungkook juga begitu menyukai berbagai makanan manis seperti donat dan es krim.


Untuk warna kesukaannya adalah hitam. Ia juga suka bermain games, menggambar, dan berlatih tinju. Pelantun tembang 'Euphoria' itu juga suka dengan mengedit video, fotografi, serta mendengarkan musik.


Karier

Bangtan Boys ( BTS)


Jungkook memulai debut bersama BTS atau Bangtan Boys pada 13 Juni 2013, dengan lagu No More Dream dari album perdana 2 Cool 4 Skool.


Posisi Jungkook di BTS adalah main vocalist (vokalis utama), lead dancer (penari), sub-rapper, dan center.


Ia juga beberapa kali ikut serta dalam penulisan lagu-lagu yang dibawakan oleh BTS, seperti Begin (lagu solo Jungkook di album Wings) dan Magic Shop.


Ia adalah maknae (anggota termuda) di BTS dan mendapat julukan "Golden Maknae" karena serba bisa (menyanyi, menari, rap, dan olahraga). Bersama dengan 2 anggota BTS termuda yang lain yaitu Jimin dan V, mereka bertiga mendapat julukan sebagai "Maknae Line".


Bersama dengan anggota BTS lainnya, ia memenangkan sejumlah penghargaan dan tampil di beberapa acara penghargaan di Korea yaitu Mnet Asian Music Awards (MAMA), Melon Music Awards (MMA), Asian Artist Awards (AAA), Golden Disc Awards (GDA), Seoul Music Awards (SMA), Soribada Awards, serta di Amerika yaitu American Music Awards (AMAs), dan Billboard Music Awards (BBMAs).


Fakta Tentang Jungkook


  • Nomor favoritnya adalah 1 (satu).
  • Warna favoritnya adalah hitam, putih, dan merah.
  • G-Dragon BIGBANG adalah panutannya.
  • Dia memiliki kebiasaan aneh di mana dia sering mengendus karena rinitis. Dia juga menggeliat-geliat jarinya.
  • Dia adalah anggota yang menghabiskan banyak waktu di kamar mandi.
  • Dia adalah anggota yang paling kotor karena dia memiliki kamar yang berantakan.
  • Dia suka sepatu dan rias wajah.
  • Makanan kesukaannya adalah apa saja dengan tepung.
  • Dia benar-benar ingin mengunjungi Australia.
  • Tipe ideal Jungkook adalah seseorang yang setidaknya 168 cm tetapi lebih kecil darinya, adalah istri yang baik, pandai memasak, pintar, memiliki kaki yang cantik, dan baik. Juga seorang gadis yang menyukainya dan pandai menyanyi.

Load comments